728x90 AdSpace

  • Latest News

    Saturday, July 25, 2015

    Gol Philippe Mexes Membuat Inter Bertekuk Lutut Melawan Milan

    Milan Vs Inter

    AC Milan meraih kemenangan tipis dengan skor 1-0 saat berhadapan dengan Inter Milan di laga uji coba pramusim. Philippe Mexes mencetak satu-satunya gol dalam laga derby tersebut.

    Berlaga di Shenzhen City Stadium, Sabtu (25/7/2015) malam WIB, duel Milan dengan Inter tetap berlangsung panas. Kedua tim bergantian membangun serangan di sepanjang 90 menit laga, di mana satu-satunya gol dibuat Mexes saat pertandingan masuk menit 61.

    Seperti halnya Derby Della Madonnina di pertandingan resmi, pertemuan Milan dan Inter kali ini juga berjalan panas. Wasit mengeluarkan beberapa kartu kuning, dan satu kartu merah pada Nocerino di menit 87.

    Roberto Mancini menaruh hampir seluruh pemain bintangnya di bangku cadangan pada babak pertama. Inter turun dengan mayoritas pemain muda dan pemain pelapis, Yuto Nagatomo menjadi satu-satunya anggota skuat yang jadi langganan starter.

    Sementara itu Milan menurunkan kombinasi pemain utama dan penggawa muda usia. Di babak pertama tidak ada nama Carlos Bacca dan Luiz Adriano di atas lapangan. Rossoneri mengandalkan M’Baye Niang dan Alessandro Matri bersama Keisuke Honda di lini depan.

    Dengan komposisi seperti itu, Milan tampil lebih dominan di babak pertama. Skuat besutan Sinisa Mihajlovic beberapa kali menciptakan peluang, meski tidak satupun yang berujung gol.

    Kans pertama Milan bikin gol datang di menit 12 setelah Niang melakukan kerjasama satu-dua dengan Honda di sisi kiri. Tinggal berhadapan dengan kiper, sepakan Niang gagal melewati penjagaan Juan Pablo Carrizo, yang merupakan kiper pelapis Nerazzurri

    Sembilan menit kemudian kesempatan lain dipunya Milan saat tandukan Alex menyongsong umpan dari sisi kiri masih melayang tinggi. Upaya lain dari Niang juga tak membuahkan hasil karena tendangannya dari dalam kotak penalti setelah dapat umpan pendek dari Honda gagal menemui sasaran.

    Inter bukannya tanpa peluang. Tendangan melengkung Pedro Delgado usai mendapat umpan dari Assane Gnoukouri juga gagal memecah kebuntuan. Mengandalkan serangan balik yang cepat, Nerazzurri beberapa kali membuat barisan belakang Milan kerepotan.

    Namun dari serangan balik jugalah Milan punya kesempatan lain membuka keunggulan. Matri dan Niang sama-sama lolos dari jebakan offside untuk tinggal berhadapan dengan kiper. Menggiring bola menuju kotak penalti, Matri memutuskan untuk tidak menembak bola melainkan melepas umpan ke Niang. Itu menjadi keputusan yang salah karena bola dicegat bek inter yang sudah kembali ke kotak penalti.

    Milan mengganti delapan pemainnya di pergantian babak. Namun begitu peluang pertama dimiliki Inter, saat sepakan Nagatomo di menit 50 berhasil ditangkap Christian Abbiati.

    Di menit 59 gantian Inter melakukan beberapa pergantian. Mancini di antaranya memasukkan Geoffrey Kondogbia dan Mauro Icardi. Sementara di kubu Milan, Mihajlovic akhirnya memainkan dua striker terbarunya yakni Adriano dan Bacca pada menit 60.

    Gol! Kebuntuan akhirnya pecah dalam laga ini pada menit 61 Dari tendangan sudut bola diarahkan pada Mexes yang berdiri di muka kotak penalti. Bek tengah asal Prancis itu melepaskan tendangan voli first time saat si kulit bundar datang ke arahnya, bola melaju cepat masuk ke sudut gawang. 1-0 untuk Milan.

    Semenit berselang Bacca punya peluang menggandakan keunggulan. Striker yang baru diboyong dari Sevilla itu berhasil melewati bek Inter dan melepaskan tembakan di dalam kotak penalti. Tak ada gol karena bola masih bisa dihadang kiper.

    Setelah peluang tersebut Milan dipaksa terus bertahan di wilayah permainannya sendiri. Inter yang berupaya menyamakan kedudukan memberi tekanan hebat. Pressing ketat yang diperagakan Nerazzurri membuat Milan gagal memgembangkan permainannya di 20 menit terakhir laga.

    Beberapa kesempatan dimiliki Inter untuk mencetak gol penyama. Namun tidak ada yang benar-benar membahayakan gawang Milan.

    Di menit 87 Milan harus kehilangan Nocerino. Dia dikartu merah karena menjepit kaki Kondogbia dari arah belakang.

    Unggul jumlah pemain di waktu yang sempat gagal dimanfaatkan Inter untuk menyamakan skor. Keunggulan 1-0 Milan bertahan sampai laga tuntas.


    Susunan Pemain

    Milan: Diego Lopez (Abbiati 46); Calabria, Alex (Mexes 46), Ely (Zapata 46), De Sciglio (Paletta 78); De Jong (Montolivo 46), Poli (Jose Mauri 46), Bertolacci (Nocerino 46); Honda (Bonaventura 46); Matri (Bacca 60), Niang (Luiz Adriano 60)

    Inter: Carrizo (Berni 76); Santon (D’Ambrosio 59) (Ranocchia 76), Andreolli, Popa (Kovacic 80), Nagatomo (Juan Jesus 77); Gnoukouri (Guarin 75), Taider (Brozovic 59); Baldini, Delgado (Hernanes 59), Dimarco (Kondogbia 59); Longo (Palacio 76)


    Sumber

    • Visitor Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Gol Philippe Mexes Membuat Inter Bertekuk Lutut Melawan Milan Rating: 5 Reviewed By: Apri
    Scroll to Top